Friday, March 22, 2013

Hindari 5 Jenis Makanan Ini Saat anda Diet

Saat berusaha menurunkan berat badan atau melakukan diet, sebaiknya hindari beberapa jenis makanan berikut ini.

1. Soda
Entah itu soda diet atau yang reguler, jenis minuman ringan ini merupakan salah satu yang harus Anda hindari saat sedang berdiet. Soda reguler biasanya dipenuhi dengan kalori dari gula dan soda diet juga tidak lebih baik. Walaupun disebut bebas kalori, penelitian terkini malah menunjukkan soda diet malah mendorong kenaikan berat badan.

2. Makanan Cepat Saji
Tahukah Anda dalam makanan cepat saji yang Anda makan mengandung kalori yang seharusnya Anda konsumsi sepanjang hari? Memang, ada kalori yang berasal dari protein, namun kebanyakan datang dari gula (karena minum soda) dan lemak (dari burger dan kentang goreng).

3. Serba Goreng
Segala macam jenis makanan yang digoreng sudah pasti harus Anda hindari. Meski terasa lezat dan gurih, sebaiknya hindari makanan yang direndam dalam minyak (deep fried). Anda bisa memilih makanan yang ditumis dan ganti minyak dengan olive oil atau minyak zaitun untuk kalori yang lebih rendah.

4. Susu Berlemak
Susu dan olahannya memang bagus untuk Anda, karena tubuh sangat memerlukan kalsium dan vitamin D. Tapi sebaiknya pilih susu yang rendah lemak, di mana Anda tetap bisa mendapatkan nutrisi untuk tubuh, namun dengan kolesterol dan lemak yang lebih rendah.

5. Roti Putih
Roti yang berwarna putih sebenarnya tidak baik, karena nutrisi berharganya sudah banyak hilang. Lebih baik beralih ke roti gandung yang banyak mengandung serat dan membuat perut terasa kenyang lebih lama.

Article Source : http://www.solopos.com/2012/09/28/saat-diet-hindari-5-jenis-makanan-ini-333663

No comments:

Post a Comment